iklan banner

Tutorial Mudah Install Codeigniter 4

Mengapa Anda Perlu Menggunakan Codeigniter?

Menurut situs resminya, CodeIgniter adalah kerangka kerja PHP yang kuat dengan ukuran yang sangat kecil, dibangun untuk pengembang yang membutuhkan toolkit sederhana dan elegan untuk membuat aplikasi web berfitur lengkap. Dari penjelasan ini jelas bahwa keunggulan Codeigniter adalah berukuran kecil, lengkap dan powerfull untuk membangun sebuah website.

Spesifikasi yang Dibutuhkan Install Codeigniter 4

Menurut dokumentasi situs resmi codeigniter, CI4 membutuhkan spesifikasi PHP >= 7.2. Bila Anda masih menggunakan versi PHP < 7.2 disarankan untuk melakukan update.

Struktur Folder Codeigniter 4

Saya boleh mengatakan bahwa struktur kali ini amat berbeda dari yang sebelumnya. Anda akan melihatnya sendiri. Jangan kaget bila belum pernah mencoba laravel atau YII. Sebab, banyak kemiripan. Anda bisa melihat dengan jelas melalui gambar di bawah ini:
Struktur foldercodeigniter 4
Penjelasan:
Sekedar mengingat masa lalu, Codeigniter 3 memiliki struktur folder utama, yaitu application, system dan user_guide. Mari coba kita hubungkan dengan Codeigniter versi 4 ini.
  • Anda bisa membuka folder app yang dahulunya bernama application. Di dalamnya Anda tetap bisa membuat controller, model, view, library, helper dan lain-lain.
  • Folder system dari segi penamaan tidak berubah, namun secara isi banyak berubah.
  • Public. Folder ini berisi file penting yaitu index.php. Mirip dengan Laravel, file ini yang berfungsi untuk menjalankan aplikasi.
  • User_guide_src. Dahulunya bernama user_guide saja.
  • Env. Di sini Anda bisa mengatur database (CI 3 adanya di config/database.php), production / development, base_url, session, dan lain-lain.
  • Spark. Mirip artisan yang bisa digunakan jika Anda membutuhkan sesuatu semisal menjalankan aplikasi.
Wah sungguh hebat dan rasa penasaran kita sudah membuncah untuk segera mencobanya.
Let’s go!

Tutorial Install Codeigniter 4

Pastikan Anda sudah memiliki PHP >= 7.2. Jika sudah, ada 2 cara untuk menginstall Codeigniter 4.
1# Download Codeigniter 4 di situs resminya
Setelah download, pindahkan file ke folder htdocs (saya asumsikan Anda menggunakan XAMPP, jika bukan, silahkan menyesuaikan saja).
Extract .zip hasil download.

Jika sudah selesai extract, rename folder menjadi ci4 (Anda bisa mengubah namanya sesuka hati).
2# Install melalui composer
Silahkan buka CMD / terminal Anda. Kemudian ketik command berikut:
composer require codeigniter4/framework ci4
Jika sudah, ada 2 opsi untuk menjalankan aplikasi.
Satu, buka browser dan kemudian ketik:
localhost/ci4/public
Hasilnya:
Tutorial cara install codeigniter 4
Kedua, melalui terminal, silahkan ketik:
php spark serve
Kemudian buka browser dan jalankan:
localhost:8080
Hasilnya:
Tutorial cara install codeigniter 4

Source : (ilmucoding.com)

1 komentar:

avatar

Izin promo ya Admin^^

Bosan gak tau mau ngapain, ayo buruan gabung dengan kami
minimal deposit dan withdraw nya hanya 15 ribu rupiah ya :D
Kami Juga Menerima Deposit Via Pulsa
- Telkomsel
- GOPAY
- Link AJA
- OVO
- DANA
segera DAFTAR di WWW.AJOKARTU.COMPANY ....:)

Reply