iklan banner

Tiga Alasan Milenial Cuma Mimpi Bisa Punya Rumah

Tiga Alasan Milenial Cuma Mimpi Bisa Punya RumahPerumahan. ©2017 Merdeka.com
Mempunyai rumah pribadi merupakan harapan setiap orang. Rumah dengan ukuran kecil dirasa lebih nyaman dibandingkan rumah sewaan atau kos-kosan.
Tak hanya para orang tua, para generasi milenial juga memiliki cita-cita untuk memiliki rumah pribadi. Di usia yang produktif, seharusnya generasi milenial dapat membeli apa saja yang mereka idamkan.
Namun, kenyataannya harga properti semakin melambung tinggi dari hari ke hari, hingga mimpi untuk memiliki rumah bagi generasi milenial hanya menggantung di langit.
Menghadapi kenyataan harga properti yang semakin meningkat, ironisnya masih banyak anak muda yang terlena memboroskan uangnya untuk hal-hal yang tak begitu penting. Padahal dengan nominal yang dikeluarkan tiap minggu untuk membeli barang atau eksistensi, jumlahnya bisa untuk mencicil biaya KPR bulanan.
Tentu hal ini jadi dilema. Jika tidak berhati-hati mengatur keuangan, bisa-bisa sampai tua kita hidup bagaikan kelomang yang berpindah-pindah tempat tinggal karena tak memiliki rumah sendiri.
Tidak ingin mengalami hal itu bukan? Yuk pintar-pintar menahan diri untuk hal-hal berikut ini, supaya uangnya bisa ditabung untuk beli rumah.