iklan banner

Indonesia Satu-satunya Wakil ASEAN di Perempatfinal Piala Asia U-16


Indonesia Satu-satunya Wakil ASEAN di Perempatfinal Piala Asia U-16Indonesia satu-satunya tim Asia Tenggara di perempatfinal Piala Asia U-16. (Foto: Adam Aidil/AFC)


TagarpediaTim nasional Indonesia melangkah ke perempatfinal Piala Asia U-16. 'Garuda Muda' jadi satu-satunya wakil Asia Tenggara di babak ini.

Timnas U-16 memastikan diri ke delapan besar setelah berimbang 0-0 kontra India di laga terakhir fase grup. Satu poin cukup untuk mengunci posisi juara Grup C, unggul selisih gol atas India yang jadi runner-up.

Dengan kelolosan ini, timnas U-16 tinggal berjarak satu laga dari Piala Dunia U-17 2019. Semifinalis Piala Asia U-16 memang akan mewakili AFC di Piala Dunia yang berlangsung di Peru tersebut.
Yang lebih menarik lagi, Indonesia bisa menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara di Piala Dunia U-17 nanti. Sebab saat ini, skuat asuhan Fakhri Husaini sudah jadi satu-satunya tim dari Asia Tenggara di perempatfinal Piala Asia U-16.


Tiga tim Asia Tenggara lainnya yakni Malaysia, Vietnam, dan Thailand sudah dipastikan tersingkir di fase grup. Thailand dan Malaysia yang satu grup di Grup A, finis di belakang Jepang dan Tajikistan.

Sementara Vietnam yang satu grup dengan Indonesia, menuntaskan fase penyisihan di posisi juru kunci. Vietnam bahkan tak berhasil memetik kemenangan, sementara Malaysia dan Thailand pulang dengan satu kemenangan.

Indonesia kini tinggal menunggu lawan. Sebagai juara Grup C, Mochammad Supriadi dkk. akan bertemu dengan runner-up Grup D, yang saat ini diperebutkan oleh Australia dan Irak.


source; https://sport.detik.com